Pemasaran Video

Musik latar belakang terbaik untuk video 

Diperbarui 2 Februari 2023
Ditulis oleh Christie Passaris

Heads up! This content is relevant for Clipchamp for personal accounts. Try this link If you're looking for information about Clipchamp for work accounts.

Clipchamp adalah editor video online gratisCoba gratis
Bagikan posting ini
The Best Background Music for Videos - Clipchamp Video Editor Blog

Pemilihan audio yang tepat untuk video Anda sangatlah penting guna mengatur suasana, mempertegas ambiens, dan membuat video lebih berkesan. Baik untuk video demo produk atau peragaan slide, soundtrack yang Anda gunakan harus relevan. Namun, di mana Anda dapat menemukan musik latar belakang terbaik secara gratis?

Pustaka audio bebas royalti dari Clipchamp berisi ribuan trek latar belakang yang siap digunakan untuk genre apa saja. Pustaka ini menghadirkan pilihan yang tak terbatas, dari musik lo-fi pelan hingga musik pop yang ceria. Lanjutkan membaca untuk mengetahui selengkapnya tentang menemukan musik latar belakang terbaik bagi video Anda dengan Clipchamp.

Cara menemukan musik latar belakang yang cocok untuk video Anda

Jika Anda belum tahu cara memulai pencarian trek audio yang cocok, tanyakan pada diri sendiri perihal berikut ini terlebih dahulu:

1. Apa pesan video Anda?

Untuk menemukan trek latar belakang yang tepat untuk video, Anda perlu mengenali gaya video yang dibuat. Apakah Anda mengiklankan produk, berbagi sesi pembelajaran, atau membuat video informatif untuk media sosial? Tentukan tujuan video Anda untuk mempersempit pencarian.

2. Apa peran musik dalam video Anda?

Tentukan apakah musik latar belakang akan berperan sebagai pengiring video Anda guna membangun emosi, atau hanya sebagai musik latar belakang yang merdu. Trek audio harus sesuai dengan tempo, nada, dan kecepatan video Anda.

3. Apa suasana yang ada pada video Anda?

Selanjutnya, Anda perlu menentukan suasana video dan genre yang paling cocok dengannya. Jika Anda membuat video matahari terbenam yang tenang, sebaiknya tambahkan trek yang santai dan tenang ke video. Jika Anda ingin menciptakan “hype” untuk rilis baru, sebaiknya pilih musik yang ceria. Pilih musik country, jazz, indie rock, metal, dan lainnya di pustaka audio stok bebas royalti kami.

4. Apakah lagu ini sesuai dengan audiens Anda?

Selalu pertimbangkan demografi audiens Anda dan genre apa yang selaras dengan mereka serta video Anda. Memilih trek audio yang tepat sangatlah penting untuk popularitas video.

5. Apakah trek audio bersifat bebas royalti?

Jika Anda berencana untuk mengunggah video ke platform media sosial seperti YouTube dan Instagram, pastikan untuk menghapus musik berhak cipta dan gunakan musik latar belakang bebas royalti untuk menghindari pelanggaran hak cipta dan membuat video Anda dihapus.Musik bebas royalti adalah trek audio yang dapat Anda gunakan untuk penggunaan pribadi dan komersial tanpa perlu membayar royalti kepada pembuatnya.

Tempat menemukan musik latar belakang di Clipchamp

Jika Anda tidak yakin tentang status hak cipta audio, sebaiknya jangan mengambil risiko. Sebagai gantinya, lihat pustaka audio stok gratis kami yang berisi ribuan musik unik dan bebas hak cipta. Dari audio gaming hingga piano serta musik santai, kami telah mengkurasi trek audio secara manual untuk tema paling populer. Anda dapat menelusuri pustaka audio stok kami langsung dari situs web Clipchamp, atau masuk ke akun Clipchamp Anda dan temukan tab musik & SFX di toolbar sebelah kiri.

Setelah mengetahui cara dan tempat menemukan musik latar belakang bebas royalti, ini saatnya bagi Anda untuk menambahkan trek audio ke video dengan Clipchamp.Ingin mengetahui lebih lanjut tentang musik berhak cipta? Buka panduan musik bebas royalti untuk pemula kami untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

Lainnya dari blog Clipchamp

Pemasaran Video untuk Usaha Kecil

20 Maret 2023
Sebagai pemilik usaha kecil, Anda melakukan rangkap jabatan. Dari manajemen dan kehadiran…

Cara menggunakan fitur Collab Instagram

8 Maret 2022
Waktunya merayakan! Apakah Anda kreator konten atau pemilik bisnis, berkolaborasi…

8 ide video Seru St. Patrick's Day

7 Februari 2022
St. Patrick's Day akhirnya tiba! Baik ketika Anda merayakannya secara langsung atau…

Mulai membuat video gratis dengan Clipchamp

It looks like your preferred language is English